• Rab. Sep 11th, 2024

MEDIA KOTA Online

Sarana Informasi Rakyat

Kegiatan Patroli Polres Banyuasin dalam Menjaga Kondusifitas Keamanan dan Kesehatan

ByRedaktur

Jul 17, 2021

Musi Banyuasin, Media Kota

Kegiatan patroli dalam rangka harkamtibmas serta memberikan pelayanan ditengah situasi pandemi penyebaran virus corona saat ini menjadi atensi polres Musi banyuasin dalam upaya menjaga kondusifitas keamanan.

Kegiatan ini tidak hanya menyasar kegiatan masyarakat yang dapat menyebabkan terjadinya potensi penyebaran virus covid-19, Disamping itu patroli rutin terus dilakukan untuk mencegah terjadinya aksi kejahatan ditengah masyarakat.

Hal tersebut terpantau dalam kegiatan patroli yang dilakukan personil sat Sabhara polres Muba dalam menjaga harkamtibmas dan penegakan protokol kesehatan bagi masyarakat, Jum,at 16/7/21, malam.

Kapolres Muba Akbp Erlin Tangjaya,SH.sik, melalui kasat Sabhara Iptu suvenfri saat dikonfirmasi awak media mengatakan kegiatan yang kita lakukan saat ini tidak hanya harkamtibmas dan penegakan protokol kesehatan bagi masyarakat tapi lebih dari itu kita juga melakukan kegiatan bakti sosial bagi masyarakat yang terdampak dari situasi pandemi saat ini, ujarnya

Dalam kegiatan malam itu kegiatan patroli yang disertai OPS yustisi dipimpin oleh KBO Sabhara Iptu Yusuf juga menyambangi warga untuk memberikan bantuan sembari Menghimbau warga untuk mematuhi perbub Nomor 025 Tahun 2021, tanggal 07 Juli 2021 tentang Implementasi pengetatan aktivitas masyarakat pada pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) berbasis mikro di kabupaten Musi Banyuasin.

Pelayanan dan pengamanan kegiatan masyarakat menjadi atensi pihak kepolisian khususnya polres Muba dalam memelihara situasi kamtibmas”, semoga apa yang kami lakukan dapat sedikit meringankan beban masyarakat dalam menghadapi situasi dimasa pandemi saat ini. Tutupnya.

(Tamyid,Ashabullah,madrie)