• Jum. Jan 17th, 2025

MEDIA KOTA Online

Sarana Informasi Rakyat

Tumbuhkan Kepedulian Sosial, ‘DeenaY_Berbagi’ Iwan Kei Distribusikan Paket Sembako

ByRedaktur

Apr 29, 2022

Tasikmalaya, Media Kota Online –

Solidaritas sosial yang menjadi ciri khas masyarakat Indonesia yakni sifat kegotong royongan untuk membantu sesama manusia harus terus dibangun termasuk di tengah pandemi Covid-19 sehingga tercipta ikatan sosial di masyarakat dan pada momentum Ramadhan mesti dimanfaatkan untuk sebesar-besar kebaikan dan tumbuhkan kepedulian

“Peduli adalah berbagi. Berbagi dalam upaya menjaga harapan masyarakat di tengah pandemi Covid-19 serta dalam suasana ibadah puasa Ramadhan. Semoga berkah,” ujar pengelola IWAN KEI Tasikmalaya Euis Aisah, S.IP, M.Si usai mendistribusikan 100 paket sembako di lingkungan Kelurahan Panglayungan Kota Tasikmalaya, rabu (27/4/2022)

Distribusi sembako tersebut mendapat sokongan penuh dari owner Brand Deenay salah satu e-commerce yang memproduksi perlengkapan busana muslim Triny Midiati Yuniar, dibantu dtPeduli Daarut Tauhid Bandung pimpinan Aa Gym

Deenay merupakan salah satu brand e-commerce yang memproduksi perlengkapan busana muslim yang rutin melakukan kegiatan berbagi paket sembako di bulan Ramadhan kepada panti jompo, dhuafa, yatim, difabel serta yang benar-benar membutuhkan di wilayah Priangan Timur

Toko Hijab dan Aksesoris IWAN KEI, Reseller Deenay Tasikmalaya dengan Sentral Tokonya di Jalan Ampera 43 Kelurahan Panglayungan Kecamatan Cipedes Kota Tasikmalaya mendapat kepercayaan untuk bersama mendisribusikan paket sembako dalam tema nuansa Ramadhan “Caring is Sharing”

Selain berbagi paket sembako di lingkungan RW 03 Kelurahan Panglayungan Kota Tasikmalaya, juga dilaksanakan di Panti Jompo Welas Asih Jl. Raya Singaparna-Cikadongdong Kecamatan Singaparna Kabupaten Tasikmalaya

“Terimakasih dan apresiasi kepada Toko Hijab IwaKei dengan dukungan penuh Deenay yang membagikan paket sembako bagi warga di lingkungan kami semoga berkah, Aamiin,” tutur Ketua RW 03 Kelurahan Panglayungan Jeje JK (Ayi Darajat)