• Sab. Jan 31st, 2026

MEDIA KOTA Online

Sarana Informasi Rakyat

Release Akhir Tahun 2025: Polres Ogan Ilir Berhasil Ungkap 411 Kasus Tindak Pidana

ByWira

Des 31, 2025

OGAN ILIR – mediakota-online.com

Kepolisian Resor (Polres) Ogan Ilir, Sumatera Selatan, mencatat kinerja signifikan sepanjang tahun 2025 dengan berhasil mengungkap sebanyak 411 kasus tindak pidana dari total 556 laporan polisi (LP) yang diterima.

 

Capaian tersebut disampaikan dalam press release akhir tahun yang digelar di halaman Mapolres Ogan Ilir, Selasa (30/12/2025). Dari ratusan kasus yang berhasil diungkap, empat di antaranya merupakan kasus menonjol, termasuk kasus pembunuhan yang terjadi sepanjang tahun 2025.

 

Kapolres Ogan Ilir AKBP Bagus Suryo Wibowo, S.I.K., dalam keterangannya kepada awak media menyampaikan bahwa tingkat pengungkapan perkara tahun ini mengalami peningkatan signifikan dibandingkan tahun sebelumnya.

 

“Untuk tahun 2025, dari 556 laporan polisi yang kami terima, sebanyak 411 kasus berhasil kami ungkap. Artinya, sekitar 73 persen kasus telah diselesaikan, meningkat dibandingkan tahun 2024. Sisanya masih dalam tahap penyelidikan dan akan terus kami upayakan untuk segera diungkap,” ujarnya.

 

Kapolres menjelaskan, mayoritas kasus yang berhasil diungkap didominasi oleh tindak pidana 3C (Curat, Curas, dan Curanmor) yang menjadi fokus penanganan jajaran Polres Ogan Ilir.

 

Selain itu, AKBP Bagus Suryo Wibowo juga menyoroti keberhasilan satuan narkoba dalam mengungkap kasus penyalahgunaan narkotika yang mengalami peningkatan sepanjang tahun ini.

 

“Untuk kasus narkoba, tahun ini cukup banyak yang berhasil kami ungkap, terutama penyalahgunaan narkotika jenis sabu-sabu. Seluruh pengguna maupun pengedar yang tertangkap pada tahun 2025 100 persen kami proses secara hukum,” tegasnya.

 

Ia berharap ke depan angka penyalahgunaan narkotika di Kabupaten Ogan Ilir dapat ditekan seminimal mungkin.

 

“Kami berharap tahun depan Ogan Ilir bisa semakin bersih dari narkoba. Polres Ogan Ilir akan terus bekerja keras memberantas peredaran narkotika tanpa pandang bulu demi menyelamatkan generasi bangsa,” tambahnya.

 

Kegiatan press release akhir tahun ini dipimpin langsung oleh Kapolres Ogan Ilir dan turut dihadiri oleh Wakapolres Ogan Ilir, Kasat Narkoba, Kasat Reskrim, Kabag Ops, Kasi Humas, Kasi Propam, serta para Kanit dan Katim dari satuan Reskrim Polres Ogan Ilir.

 

[Tamyid]

By Wira